wajik ketan |
selalu terkenang saat dengan senang hati 'beliau' membuatkan wajik ketan yang enakkk dan legiiittt...ini
Walhasil sambil mencoba menginggat-ingat proses pembuatanya dan praktek sendiri di perantauan. (halah nelangsa amat.. hiks..)
siapkan bahan ini dan itu, gulung lengan baju dan siap beraksi didapur...
dan.... taraaa... berhasil...berhasill...
Alhamdulillah....
'sambil bercucuran air mata mengenang 'beliau ' kunikmati sepotong demi sepotong hasil karya di dapur kecilku..
dann memang legittt dan enaakkk (menurut lidah ndesoku lho) sambil membangkitkan nostalgia yang indah saat bersama almarhumah ibunda tercinta...
wajik adalah salah satu makanan khas dari jawa tengah. termasuk dalam katagori kue tradisional jajanan pasar. dalam acara-acara tertentu seperti pernikahan, sunatan (khitanan), selamatan dan acara-acara besar lainya, wajik ketan ini termasuk jajanan yang harus wajib ada. bahkan dulu waktu masih kecil dalam suasana lebaran juga sering menemukan jajan pasar ini. (sekarang sih sudah jarang ya yang menyajikan wajik ketan ini pada saat lebaran, sudah berganti dengan nastar, kaastengel, putri salju, dll) dan biasanya wajik ini selalu di temani dengan jadah (yang juga terbuat dari beras ketan putih) hanya proses pembuatanya dengan cara di tumbuk dan rasanya gurih santan.
oya,... cara pembuatanya juga tidak terlalu ribet... lumayan mudah. hanya perlu kesabarrran dalam proses pembuatanya. buat teman-teman yang berminat untuk mencoba membuatnya.. silakan copy resep di bawah ini. semoga bermanfaatt...
wajik ketan ala dapursativa
by. yoeni soedirman
bahan:
500 gr beras ketan putih. pilih yang super(bagus).
350 gr gula merah (pilih gula merah yang enak (gula aren))
50 gr gula pasir
250 ml santan kental (bisa di ambil dari 1 butir kelapa)
1/4 sdt garam
2 atau 3 lembar daun pandan
3 lembar daun jeruk purut.
200 ml air
cara membuat:
1. cucu bersih beras ketan, rendam beras sampai terendam selama 2-3 jam. tiriskan.
2. Panaskan kukusan/ dandang dan kukus beras ketan selama 40 menit hingga 3/4 matang.
3. dalam panci tersendiri masak air 200 ml hingga mendidih.
4. masukkan beras ketan yang sudah 3/4 matang ke dalam 200 ml air mendidih. aduk rata hingga air terserap dan meresap ke beras ketan. diamkan.
5. di sela waktu itu masak santan, gula merah, gula pasir, garam, daun pandan dan daun jeruk hingga mendidih dan kental. (lebih baik di panci / wook yang lumayan tebal untuk menghindari kemungkinan cepat gosong. masukkan adonan ketan, masak hinggga santan dan gula terserap habis oleh ketan. aduk-aduk selama proses santan terserap. masak terus sambil sambil di aduk balik hingga kering dan berwarna coklat mengkilap.
6. angkat, panas-panas tuang ke dalam baki atau loyang ratakan sambil di tekan-tekan. dinginkan.
7. potong-potong sesuai selera hias dengan potongan daun pandan dan siap disajikan.
selamat mencoba.. dan semoga bermanfaat...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Tinggalkan Komentar Anda...